RADAR.CO.ID – Polsek Selupu Rejang melaksanakan kegiatan Minggu Kasih di Kelurahan Simpang Nangka, Kecamatan Selupu Rejang, Minggu 5 Oktober 2025.
Kapolsek Selupu Rejang Iptu Ibnu Sina Alfarobi S Sos mengatakan kegiatan Minggu Kasih menjadi wadah efektif mempererat hubungan Polri dan masyarakat.
“Kami ingin menampung aspirasi warga tentang pelayanan kepolisian. Sekaligus memperkuat komunikasi agar tercipta rasa aman, nyaman, dan saling percaya,” ujarnya.
Kapolsek menegaskan, kegiatan seperti ini penting dilakukan secara rutin.
“Dengan silaturahmi dan komunikasi langsung, kami bisa tahu apa yang dirasakan warga. Harapannya, Polsek Selupu Rejang makin dekat dengan masyarakat,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Kapolsek juga mengatakan ada pesan-pesan Kamtibmas yang disampaikan kepada warga.
Kapolsek mengajak masyarakat selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan di lingkungan masing-masing.
“Jangan mudah percaya dengan orang tidak dikenal. Hindari perjudian dan segala bentuk penyalahgunaan narkoba karena bisa merusak masa depan,” tegasnya.
Halaman : 1 2 Selanjutnya









